Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (UPNVJ) menerima kunjungan kehormatan dari delegasi akademisi University of Santo Tomas (UST), Filipina, dalam agenda “Research Dissemination and Workshop Research Collaboration”, Selasa, 15 April 2025.

Kunjungan ini merupakan kelanjutan dari pertemuan daring yang telah dibahas sejak tahun lalu. Bertempat di Ruang Dekanat dan Auditorium FISIP UPNVJ, kegiatan diawali dengan perkenalan institusi dan diskusi strategis untuk menjajaki peluang kerja sama riset, pertukaran dosen, dan mahasiswa.

Delegasi UST yang hadir terdiri dari lima akademisi, dipimpin oleh Dekan Departemen Sejarah, Prof. Melanie DP Turingan, Ph.D. Ia disambut hangat oleh Dekan FISIP UPNVJ, Dr. S. Bekti Istiyanto, beserta jajaran pimpinan jurusan dan program studi.

Kedua belah pihak menunjukkan antusiasme tinggi untuk mempererat hubungan akademik ke depan. Prof. Melanie mengundang FISIP UPNVJ untuk melakukan kunjungan balasan ke Filipina. “Kami berharap Bekti and para koleganya dapat mengunjungi UST. Kami menunggu Anda sekalian,” ungkapnya. Ajakan tersebut disambut antusias oleh Dr. Bekti yang menyatakan kesiapan untuk menjalin kerja sama lebih luas.

Dalam sesi ramah tamah, dilakukan pertukaran cendera mata dan penandatanganan Implementation Agreement (IA) sebagai simbol dimulainya kolaborasi resmi antara kedua fakultas. Penandatanganan dilakukan oleh Dr. S. Bekti Istiyanto dan Wakil Dekan III, Dr. Musa Maliki, dari pihak UPNVJ, serta Prof. Melanie DP Turingan dan Assoc. Prof. Archie B. Resos dari pihak UST.

Diplomasi Akademik dan Penguatan Riset Kawasan

Acara ini menjadi wujud nyata diplomasi akademik UPNVJ di tingkat regional. Hubungan baik antara UPNVJ dan UST mencerminkan upaya bersama dalam membangun kontribusi keilmuan di Asia Tenggara, khususnya dalam bidang sejarah, politik, dan hubungan internasional.

Setelah seremoni, kelima akademisi UST mengisi sesi workshop kolaboratif di Auditorium FISIP. Kegiatan ini dikemas dalam format bengkel riset untuk mendorong kolaborasi aktif antara dosen dan mahasiswa UPNVJ.

Prof. Melanie membuka sesi dengan memaparkan hasil penelitiannya berjudul “Hubungan Filipina–Indonesia: Kemitraan antara Dua Republik.” Ia membagikan proses risetnya secara mendalam dan menyentuh berbagai aspek hubungan bilateral kedua negara.

Disusul oleh Assoc. Prof. Janet C. Atutubo, Ph.D., yang membahas masyarakat Lumad di Mindanao dengan pendekatan sejarah dan antropologi. Paparannya menambah perspektif penting tentang kelompok masyarakat adat di kawasan.

Momen reflektif hadir saat Assoc. Prof. Archie B. Resos, Ph.D., menyampaikan materi kritis bertajuk “Budaya Politik dan Partisan: Distorsi dan Arah Demokrasi Filipina: 1986–2022.” Ia menyampaikan pandangan tajam tentang tantangan demokrasi di Filipina yang dipengaruhi oleh budaya politik kekeluargaan dan memori kolektif masyarakat.

Tak kalah menarik, Gian Paolo R. Mayo, MA, mempresentasikan riset bertema “Mandat Kepemimpinan: Presiden-Presiden Veteran di Filipina,” serta Irene G. Borras, MA, yang mengangkat isu “Jepang dan Regionalisme Asia Timur.” Kegiatan ini dimoderatori oleh dosen Hubungan Internasional UPNVJ, M. Kamil Ghiffary A., M.Si.

Harapan Kolaboratif ke Depan

Kunjungan akademik UST ke FISIP UPNVJ ini menjadi penanda penting bagi penguatan jejaring internasional dan pengembangan keilmuan lintas negara. Kolaborasi ini diharapkan menjadi awal dari berbagai inisiatif bersama, termasuk pertukaran dosen dan mahasiswa, serta perluasan kerja sama ke bidang komunikasi dan fakultas lainnya.

Melalui kegiatan ini, UPNVJ terus menegaskan posisinya sebagai kampus yang aktif dalam kolaborasi global dan pengembangan akademik yang berbasis pada nilai-nilai keilmuan, diplomasi, dan integritas.